google.com, pub-4169750801100201, DIRECT, f08c47fec0942fa0
Contoh Lengkap Pembuatan Surat Pengunduran Diri Kerja | MUDA MUDI CONDROWANGSAN

Contoh Lengkap Pembuatan Surat Pengunduran Diri Kerja

Contoh Lengkap Pembuatan Surat Pengunduran Diri Kerja 
Disini saya akan memberikan contoh surat resign, tapi sebelum itu saya akan memberikan beberapa hal yang menurut saya penting dan harus anda ketahui dalam menulis surat resign/pengunduran diri. Hal – hal penting yang saya maksud dalam ketika anda ingin mengajukan surat resign tersebut adalah :
  1. Tulislah surat pengunduran diri anda dengan singkat, jelas dan padat, dan usahakan bahasa yang anda gunakan adalah bahasa yang manis dan sopan.
  2. Agar tidak menimbulkan tanda tanya besar dan pemikiran negatif oleh atasan dan teman kantor anda , tidak ada salah nya jika anda memberikan ucapan terima kasih, rasa bangga, dan pujian secukupnya untuk perusahaan dan rekan-rekan seperjuangan anda di kantor yang akan anda tinggalkan.
  3. Ada baiknya jika anda tetap merahasiakan dan tidak membeberkan secara rinci di dalam lisan maupun tulisan mengenai alasan mengapa anda memilih mengundurkan diri.
  4. Sebelum anda benar-benar berhenti untuk bekerja, berilah kesempatan kepada atasan dan teman kerja anda untuk mencari pengganti anda. Biasanya perusahaan juga akan meminta waktu agar anda bersedia untuk melakukan training pengalihan kerja kepada orang atau karyawan yang akan menggantikan anda.
  5. Berikan kenang-kenangan atau cinderamata jika perlu agar anda juga meninggalkan kesan yang baik di perusahaan yang akan anda tinggalkan tersebut.


Itulah beberapa hal yang harus anda perhatikan sebelum menulis surat pengunduran diri. Sebagai bahan referensi untuk anda, saya akan membuat contoh surat pengunduran diri/resign khusus untuk karyawan seperti yang ada dibawah ini :


Purwokerto, 14 Maret 2014

Kepada Yth,
Dir. HRD PT. Bintang Angkasa
Di Tempat

Dengan Hormat,

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama:Galih Susanto
Departemen:Staff Administrasi
Jabatan:Karyawan
No.Karyawan:1283568465

Berdasarkan Surat Kesepakatan Bersama (SKB) PT. Bintang Angkasa  tentang kekaryawanan dan Undang–Undang tenaga kerja maka saya dengan berat hati bermaksud untuk mengajukan pengunduran diri.

Niat saya ini berlandaskan pada kesadaran akan kesehatan saya sekaligus saya dan keluarga harus pindah keluar kota disebabkan ada persoalan keluarga yang tidak dapat saya ceritakan dalam surat ini.

Surat ini saya buat sesuai dengan prosedur hubungan industrial dan tanpa motivasi negatif dari siapapun. Saya berharap perusahaan dapat memahami kondisi saya dan memberikan hak–hak saya sesuai ketentuan yang telah berlaku.

Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan sesungguhnya. Atas bantuan dan dukungan yang telah diberikan selama ini, saya ucapkan terima kasih.

Hormat Saya,
Galih Susanto

Berikut ini akan disajikan contoh surat pengunduran diri bahasa indonesiayang bisa menjadi bahan untuk anda pertimbangkan.

Purwokerto, 14 Maret 2014

Kepada Yth:

Manager

PT. Bintang Angkasa



Dengan hormat,

Bersama surat ini saya, Galih Susanto bermaksud mengundurkan diri dari PT. Bintang Angkasa sebagai Marketing Cabinet Export terhitung mulai tanggal 17 Maret 2014.

Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kesempatan yang telah diberikan kepada saya untuk bekerja di PT. Bintang Angkasa. Dengan ini pula saya meminta maaf seluruh karyawan dan segenap jajaran manajemen PT. Bintang Angkasa apabila terdapat kesalahan yang telah saya lakukan selama bekerja.

Saya berharap, PT. Bintang Angkasa terus maju dan berkembang lebih baik.



Hormat saya.

Galih Susanto