google.com, pub-4169750801100201, DIRECT, f08c47fec0942fa0
Contoh Proposal Lomba Takbir Keliling Idul Adha | MUDA MUDI CONDROWANGSAN

Contoh Proposal Lomba Takbir Keliling Idul Adha

Contoh Proposal Lomba Takbir Keliling Idul Adha  - Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang contoh proposal lomba takbir keliling, nah bagi anda yang ingin mencari contoh proposal lomba takbir keliling ataupun refrensi pembuatan proposal kalian dapat melihat Contoh Proposal Lomba Takbir Keliling Idul Adha dibawah ini dan semoga bermanfaat.


PROPOSAL
Lomba Takbir Akbar
Menyambut Hari Raya ‘Idul Adha 1435 H/2014 M
Braja Harjosari, 4 Oktober 2014


Contoh Proposal Lomba Takbir Keliling Idul Adha
                         


PIMPINAN ANAK CABANG FATAYAT NAHDLATL ‘ULAMA
KECAMATAN BRAJA SELEBAH KABUPATEN
LAMPUNG TIMUR TAHUN 2014



PENDAHULUAN

A.    Latar Belakang Kegiatan

Dalam rangka menyambut Hari Raya `Idul Adha 1435 H Kecamatan Braja Selebah, maka dengan ini kami segenap pengurus Fatayat, Ansor dan Banser Nahdlatul `Ulama Kecamatan Braja Selebah bermaksud akan menyelenggarakan Lomba Takbir Akbar tersebut. Untuk memeriahkan dan mencari pahala dari Allah SWT, karena selama ini di lapangan Braja Harjosari setiap malam takbiran hanya digunakan untuk hura-hura saja, seperti trek-trekan motor, menyalakan kembang api yang berlebihan, mabuk-mabukan dll.

Melihat keadaan yang ada pada setiap malam takbir akbar di Kecamatan Braja Selebah sungguh sangat disayangkan, pemuda-pemuda yang hanya ingin bersenang-senang saja tanpa menghiraukan akibatnya, serta melakukan hal-hal yang tidak ada manfaatnya, yang banyak lebih condong kearah kemudharatannya. Dengan keadaan yang seperti ini hati kami tergerak untuk mengadakan lomba takbir akbar di Kecamatan Braja Selebah.

Kami sebagai pemuda NU Braja Selebah menggunakan kesempatan pada setiap malam takbir ‘idul adha untuk mengadakan perlombaan takbir akbar yang seluruh pesertanya itu terdiri dari TPA, TPQ, PonPes, serta seluruh Remaja Masjid yang ada diseluruh Kecamatan Braja Selebah, dengan demikian acara yang kami buat bisa menjalin tali silaturrahmi sesama muslim, mencari pahala dengan mengumandangkan takbir bersama-sama, serta memeriahkan malam ‘idul adha di kecamatan Braja Selebah.





B.     Dasar Pemikiran

Dasar pemikiran dari kegiantan ini yaitu inspirasi dari para sahabat Fatayat NU Braja Selebah.

C.    Tujuan Kegiatan

Mengenai penyambutan hari raya ‘idul adha 1435 H, kami segenap pengurus Fatayat, Ansor dan Banser Nahdlatul `Ulama Kecamatan Braja Selebah bermaksud menyelenggarakan Lomba Takbir Akbar tersebut, yang bertujuan untuk mengantisipasi penggunaan malam takbir yang seharusnya bisa mendapatkan pahala bukan malah bikin perkara, yang diadakan di lapangan Braja Harjosari, serta menjalin tali silaturrahmi sesama muslim dan memeriahkan malam takbir untuk menyambut hari raya ‘idul adha setiap tahunnya.

D.    Manfaat Kegiatan

1.      Untuk mendapatkan pahala dari Allah Swt dengan membaca takbir bersama.
2.      Untuk mendekatkan diri kepada Allah dengan banyak-banyak berdzikir dan mengagungkan nama Allah.
3.      Membuat lebih bersemangat lagi dalam melaksanakan takbiran karena mempunyai banyak teman baru dalam kegiatan takbir akbar.
4.      Melatih kreatifitas para peserta yang akan ikut lomba takbir akbar.
5.      Memotivasi para remaja muslim yang ada di kecamatan Braja Selebah untuk berpartisipasi dalam kegiatan lomba takbir akbar dimalam ‘idul adha setiap tahunnya.





RENCANA KEGIATAN

A.    Jenis dan Tema Kegiatan

1.    Jenis Kegiatan
     Lomba takbir akbar untuk menyambut hari raya ‘idul adha 1435 H/2014 M.
2.    Tema Kegiatan
     Perlombaan takbir yang dilaksanakan dengan berjalan kaki, rute perjalanan lomba ditentukan panitia. Kriteria penilaian terdiri dari kekompakan kelompok, kekompakan takbir dan suara, dan kreasi yang digunakan oleh peserta lomba.

B.     Target/ Sasaran Kegiatan

Target dalam kegiatan ini ditujukan untuk seluruh TPA, TPQ, PonPes, dan seluruh remaja Masjid  yang ada di Kecamatan Braja Selebah Kabupaten Lampung Timur.

C.    Waktu dan Tempat

Pelaksanaan kegiatan lomba takbir akbar ini akan dilaksanakan pada tanggal 4 Oktober 2014, yang bertempat di Lapangan Braja Harjosari Kecamatan Braja Selebah Kabupaten Lampung Timur.

D.    Susunan Kepanitiaan

Susunan Panitia Takbir Akbar ‘Idul Adha 1435/2014

Ketua Pelaksana 1: M Yusuf
Ketua II: Monica Catelia Setia Ningrum
Sekretaris: Siti Aminah
Bendahara: 1. Muslimah Nur
   2.Vivi Rahmawati
Seksi-seksi:
1.    Kegiatan:
Koordinator: Hendra Listiawan
Anggota:1.Ma’ruf Junaidi
                2. Beti Nurmala
                3.Maya Susanti, S.Pd

2. Perlengkapan:
Koordinator: Arif Nasrulloh
 Anggota: 1.Fatkhur Rohman
                 2.Subandi

3. Seksi Dana : 1. Mahmud Ridwan
                         2. Toyib Mahmudi

4. Humas:
Koordinator: Nanik Munawaroh
Anggota: 1. Fatonah
                2.Faja Faiz Royyani

5. Konsumsi:
Koordinator: Siti Muflikhah
Anggota: 1. Arsilah
                2.Rika
                3.Sofiyah
                4.Muslikah

6. Seksi Depan (Penyambut Tamu):
1. Bpk Amal Saiful Fahmi
2. Bpk Fukuludin
3. Bpk Masrur
4. Bpk Ali Imron Rosyadi
5. Bpk Salim Hidayat
6. Bu Sri
7. Bu Fatim
8. Bu Maysaroh

7. Keamanan:
   Koordinator: Kemijo
Anggota: Banser Se-Kecamatan Braja Selebah

E.     Susunan Acara

1.      Pembukaan
2.      Sambutan- sambutan
·  Sambutan yang pertama: Ketua Panitia
·  Sambutan yang kedua : sambutan Ketua MWC NU Braja Selebah
Hi. Sugianto, S.Pd., M.Pd.I. sekaligus pembukaan acara lomba takbir akbar.
3.      Do’a : Bpk Mansur Daroini S.Pd.I
4.      Penutup
Acara dilanjutkan penilaian yang dipandu oleh Bpk Masrur S.Ag.


F.     Anggaran Dana

DAFTAR USULAN RENCANA LOMBA
KECAMATAN BRAJA SELEBAH
NO
URAIAN
BANYAKNYA
HARGA SATUAN (Rp)
JUMLAH
( Rp )
KET
1
2
3
4
5
7
I
Lomba Takbir Akbar Menyambut Hari raya `Idul Adha 1435 H Kecamatan Braja Selebah




1
Piala tetap
2 Set
150.000 +
100.000
300.000
Kas Fatayat, Ansor dan Banser NU Braja Selebah 400.000,-
2
Biaya fotocopy
400 lembar
250
100.000
3
Biaya sewa sound system
1 Set
750.000
750.000
4
Tarup
2 unit
75.000
150.000
5
Kursi
50 buah
2.000
100.000
6
Piagam penghargaan
50 lmbr
3.000
150.000
7
Biaya pembinaan :
1. Juara I
2. Juara II
3. Juara III
4. Juara Harapan I
5. Juara Harapan II
6. Juara Harapan III

1 buah
1 buah
1 buah
1 buah
1 buah
1 buah

500.000
300.000
200.000
125.000
100.000
75.000


1.000.000


300.000
8
Snack
100 kotak
5.000
250.000
9
Aqua gelas
15 dus
17.000
255.000
10
Biaya tak terduga
-
-
700.000
JUMLAH TOTAL


4.500.000


Sumber  Swadaya :
1. Dana kas Fatayat, Ansor dan Banser Rp. 400.000,-
2. Iuran Pengurus 10.000 x 40 orang Rp. 400.000,-
3. Dana Infaq Fatayat  tiap pertemuan sampai dengan sekarang  Rp. 200.000,-      
 Jumlah total swadaya : Rp. 1.000.000,-       



PENUTUP

Demikian proposal ini dibuat untuk diajukan sebagai rencana kegiatan takbir akbar yang akan dilaksanakan, supaya acara berjalan dengan tertib dan lancar, serta sesuai dengan tema yang ingin kami lakukan. Dan kami menghimbau kepada seluruh warga agar ikut berpartisipasi dalam meramaikan acara perlombaan takbir akbar untuk menyambut hari raya ‘idul adha 1435 H Kecamatan Braja Selebah.

Dengan demikian kami mohon maaf apabila dalam penulisan proposal ini terdapat kekurangan dan kata-kata yang kurang berkenan, serta kami ucapkan terimakasih banyak atas peran aktif Bapak/ Ibu dalam lomba takbir akbar ‘idul adha 1435 H di Kecamatan Braja Selebah.  


Contoh Proposal Lomba Takbir Keliling Idul Adha 
Sumber : http://vivirahmawati22.blogspot.com/